PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Barat

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Barat

Virtual Perdana BIS TANI




 Mamuju, 02/06/2021- Dalam upaya penderasan diseminasi teknologi Badan Litbang Pertanian, BPTP Sulawesi Barat melaksanakan acara Bincang-Bincang Seputar Pertanian ( BIS TANI) yang dilaksanakan secara virtual dan diikuti oleh Penyuluh Pertanian yang ada di daerah Sulawesi Barat.

 
Acara ini dibuka oleh Kepala BPTP Sulawesi Barat Dr. Ir. Nurdiah Husnah, M.Si, dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan inisisasi dari Penyuluh BPTP Sulawesi Barat yang dilaksanakan secara virtual mengingat kondisi pandemi Covid -19. 
 
Virtual meeting juga merupakan suatu keharusan untuk dilaksanakan dalam rangka penyebarluasan teknologi pertanian yang dihasilkan oleh Badan Litbang dan didukung pula pertemuan langsung di lapangan melalui kegiatan demplot dengan tetap memperhatikan prokes.
 
Selanjutnya materi yang diberikan hari ini yaitu "Teknologi Produksi Benih Sumber Tanaman Padi" oleh Religius Heryanto, S.TP. materi ini membahas terkait hal-hal teknis dalam hal produksi benih.
 
Berharap pertemuan virtual meeting akan menjadi agenda rutin bagi para penyuluh pertanian seSulawesi Barat. (Fitri¥).