Pendugaan Produktivitas Berdasarkan Jarak Tanam Melalui Teknik Ubinan
Mamuju, 7/7/2021-Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Sulawesi Barat kembali melaksanakan kegiatan BIS-TANi (Bincang Seputar Pertanian) Vol 6 yang diikuti oleh Penyuluh daerah se-provinsi Sulawesi Barat. kegiatan dibuka langsung oleh Ka. BPTP Sul-Bar Ibu. Dr. Ir. Nurdiah Husnah, M.Si. dalam arahannya beliau menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang antusias mengikuti acara, serta kepada panitia yang menjadikan kegiatan BIS-TANI sebagai agenda rutin mingguan BPTP. selain itu, belai juga meminta kepada peserta untuk dapat berbagi pengalaman yang telah didapatkan dilapangan serta meyampaiakn materi yang memang dibutuhkan oleh teman-teman penyuluh, dilapangan.
Kegiatan hari ini mengangkat tema Pendugaan Produktivitas Padi Berdasarkan Jarak Tanamn melalui Teknik ubinan, yang disampaikan oleh Bapak Marten P. Sirappa, M.Si (Peneliti BPTP Sul-Bar). dijelaskan bahwa perbedaan jarak tanam sering kali kurang mendapat perhatian dalam cara menentukan produktivitas padi berdasarkan ubinan Jarak tanam yang menetukan populasi tanaman per satuan luas bervariasi antarpetani dan antarlokasi. Hal ini menyebabkan dugaan produktivitas persatuan luas juga akan bervariasi. Kesalahan dalam pendugaan hasil padi per satuan luas berdampak terhadap kesalahan data produksi nasional. Oleh karena itu diperlukan standarisasi ubinan, populasi jumlah tanaman (jumlah rumpun) per satuan luas, dan konversi gabah hasil ubinan ke hektar berdasarkan jarak tanam padi di lapangan.
Acara BIS-TANI ini diharapkan mampu menjadi media Transfer Knowledge yang efektif bagi Peneliti dan penyuluh BPTP dan daerah di masa pandemi ini.