Mengenal Lebih Dekat Pimpinan Baru BPSIP Sulawesi Barat
Mamuju - Terhitung tanggal 5 Mei 2023, Repelita Kallo, S,TP., M.Si resmi dilantik sebagai kepala Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian (BPSIP) Sulawesi Barat. Sebelumnya beliau bertugas sebagai Kepala Loka Penelitian Penyakit Tungro. Hari ini bertempat di Aula BPSIP Sul-Bar Ka. Balai didampingi Kasubbag Tata Usaha Raden Dwi Teguh Wijanarko, SP melakukan pertemuan perdana sekaligus bersilaturahim bersama pegawai, staf BPSIP.
Pada pertemuan perdana tersebut beliau menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutan hangat seluruh pegawai, selain itu beliau juga mengapresiasi kinerja teman-teman dalam pelayanannya sudah berjalan sesuai sistem, dan telah melaksanakan tupoksinya dengan baik. Selanjutnya pada kesempatan ini pula disampaikan ucapan terimakasih dari pak sekjen mewakili kementan atas capaian 3 tahun kementerian pertanian dalam menjaga kedaulatan pangan yang tidak lepas dari upaya teman-teman seluruh satker yang ada di seluruh wilayah indonesia. Namun demikian kita masih memiliki tugas untuk mediseminasikan capaian KEMENTAN ke masyarakat luas dengan memaksimalkan fungsi Sosial Media instansi kita.
Lebih lanjut disampaikan bahwa dalam memaksimalkan Tugas dan Fungsi kita di BSIP, ada beberapa hal yang harus di perhatikan, yakni; konsep atau program yang direncanakan harus jelas maksud dan tujuannya, penguatan kelembagaan yang berkaitan dengan penguatan Sumber Daya Manusia; agenda aksi dari program yang telah direncanakan dapat berjalan dengan baik (Output harus di capai); pengelolaan keuangan (Budgeting) serta Bagaimana kita membangun kemitraan bersama stakeholders kita.
Diakhir pertemuan Ka.Balai berpesan kepada seluruh Pegawai dan Staf BPSIP SulBar untuk terus menjaga kebesamaan, saling membantu, merangkul dan menghargai, serta saling mendukung satu sama lain. Pada kesempatan ini tidak lupa beliau menyempatkan diri untuk berkeliling lingkungan kantor.