PORTAL PPID

Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Barat

PPID Utama

Sosialisasi dan Pengukuhan Pengurus Baru KPRI Agro Standar Malaqbi BSIP Sulawesi Barat




Sosialisasi dan Pengukuhan Pengurus Baru KPRI Agro Standar Malaqbi BSIP Sulawesi Barat

 

 
Mamuju - Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) Agro Standar Malaqbi memiliki tujuan utama dalam meningkatkan kesejahteraan para anggotanya yakni pegawai lingkup BSIP Sulawesi Barat. Menindaklanjuti terpilihnya pengurus inti KPRI Agro Standar Malaqbi BSIP Sulawesi Barat pada beberapa waktu yang lalu, hari Rabu 21/6/2023 dilaksanakan kegiatan Sosialisasi dan Pengukuhan Pengurus Baru KPRI Agro Standar Malaqbi BSIP Sulawesi Barat bertempat di Aula BSIP Sulawesi Barat.
 
Kegiatan sosialisasi dan pengukuhan dihadiri oleh Kepala BSIP Sulbar, calon Pengurus Inti terpilih, calon Badan Pengawas, dan seluruh anggota KPRI Agro Standar Malaqbi, serta Kabid dari Dinas Koperasi, UMKM dan Perindustrian Kab. Mamuju. Acara diawali dengan sambutan Ka. BSIP Sulbar Repelita Kallo, S.TP, M.Si, kemudian dilanjutkan sambutan oleh Kabid dari Dinas Koperasi, UMKM, dan Perindustrian Kab. Mamuju. Selanjutnya dilaksanakan sosialisasi kepada seluruh anggota terkait KPRI dan aturannya, dengan dilanjutkan sesi diskusi.
 
Sesi terakhir acara yakni pengukuhan oleh Ka. BSIP Sulbar (Penanggung Jawab KPRI) dan perwakilan Dinas Koperasi, UMKM, dan Perindustrian Kab. Mamuju kepada Pengurus Inti (Marwayanti Nas, Muhajirin, Hasni) dan Badan Pengawas (Marthen P. Sirappa, Religius Heryanto, Ketut Indrayana) KPRI Agro Standar Malaqbi BSIP Sulawesi Selatan Barat.
Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
Jln.H.Abdul Malik Pattana Endeng-Mamuju Sulawesi Barat

Hubungi:

HP & WA: 085396619306
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset