PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Barat

Kementerian Pertanian Republik Indonesia

PPID Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Barat

Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Bimbingan Teknis Perbenihan BSIP




Rapat Koordinasi Persiapan Pelaksanaan Bimbingan Teknis Perbenihan BSIP.

 

 
Dalam upaya peningkatan kemampuan penyuluh pertanian, petani penangkar, serta peningkatan kontribusi nyata pada penyediaan benih/ bibit bersertifikat secara nasional, Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) menggelar rapat koordinasi Bimbingan Teknis (BIMTEK) perbenihan tanaman pangan. Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 17 Juli 2023 ini bertujuan bertujuan untuk menyamakan persepsi antara BSIP dan Komisi IV DPR RI sebagai mitra kerja Kementerian Pertanian. 
 
Rapat koordinasi tersebut dipimpin oleh Sekretaris BSIP Dr. Haris Syahbudidn, DEA dan dihadiri oleh Tim Ahli Komisi IV DPR RI, Koord. Program dan evaluasi BBPSIP, serta Kepala Balai BSIP Lingkup Kementan yang tersebar di 34 provinsi di Indonesia yang hadir secara Onfline dan Online.
 
Salah satu fokus utama rapat koordinasi ini adalah menetapkan sasaran kegiatan, rencana teknis, pengukuran indikator kinerja kegiatan serta ruang lingkup kegiatan BIMTEK. Dalam arahannya, Sekretaris BSIP Menyampaikan bahwa BIMTEK ini bertujuan untuk menginformasikan, meningkatkan pengetahuan, menggugah minat dan meningkatkan keterampilan pengguna terhadap standar instrumen pertanian (khususnya perbenihan), yang pada gilirannya dapat diterapkan pada kegiatan usahatani atau pengembangan komoditas pertanian. Olehya itu sasaran kegiatan adalah Pengguna utama (petani/peternak/kelompoktani); Pengguna antara, yaitu penyuluh pertanian dan stakeholder terkait yang melakukan pendampingan penerapan standar instrumen pertani; serta Masyarakat umum, praktisi pertanian, pelajar, dan mahasiswa.
 
Rapat koordinasi bimbingan teknis perbenihan tanaman pangan ini dapat memberikan arahan dan gambaran terkait pelaksanaan kegiatan nantinya, dan diharapkan agar BPSIP ditiap provinsi di Indonesia segera menyususn rencana pelaksanaan kegiatan dan berkoordinasi dengan Tim Ahli Anggota DPR RiIdi masing-masil Dapil, agar tujuan/ output pelaksanaan BIMTEK dapat dicapai.