Uji Kandungan Hara Tanah, BSIP SulBar Lakukan Demonstrasi Penggunaan PUTK
Kalukku-Pemupukan merupakan salah kegiatan penting dan harus dilaksanakan karena merupakan salah satu faktor penentu sebuah keberhasilan dalam usaha tani. Tingkat kesuburan tanah berbeda-beda antara lokasi yang satu dengan yang lainnya sehingga dosis dan jenis unsur hara/pupuk yang dibutuhkanpun berbeda, untuk mengetahui kebutuhan pupuk masing-masing lokasi disarankan untuk melakukan uji tanah terlebih dahulu guna mengetahui ketersedian/kandungan Unsur hara dalam tanah dengan menggunakan Perangkat Uji Tanah Kering (PUTK).
Tim BSIP Sulawesi Barat melakukan pendampingan kepada Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) kecamatan Kalukku dalam kegiatan pengambilan sampel tanah dan pengukuran status hara menggunakan PUTK. Para PPL sangat merespon baik kegiatan ini dan sangat antusias mengikuti tahapan-tahapan yang dilakukan dalam pengambilan sampel tanah sampai pengukuran/pengujian status hara tanah.
BSIP Sulawesi Barat oleh Muh.Riky memaparkan prinsip kerja PUTK, komponen PUTK, cara menggunakan PUTK dan mempraktekkan cara pengambilan sampel tanah dan pengukuran status hara tanah.
Penyuluh pertanian di Kecamatan Kalukku sangat mengharapkan tersedianya alat PUTK di setiap wilayah kerja sehingga dapat melakukan pengujian unsur hara tanah di setiap lokasi pendampingannya. Dengan PUTK penyuluh dapat menerapkan pemupukan spesifik lokasi sesaui dengan rekomendasi