PORTAL PPID

Balai Penerapan Standar Instrumen Pertanian Sulawesi Barat

PPID Utama

BSIP Sulawesi Barat Raih Penghargaan IKPA Tertinggi dalam 4 Kategori




Sulawesi Barat-Balai Penerapan Standar Instrumen Sulawesi Barat kembali menunjukkan prestasi pada Triwulan II tahun 2024. Sehubungan dengan surat dari Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi Sulawesi Barat Nomor S-947/WPB.26/2024 tentang Penyampaian Piagam Penghargaan Satuan Kerja Peraih Nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Terbaik Periode Triwulan II 2024, BPSIP Sulawesi Barat berhasil meraih penghargaan nilai IKPA tertinggi dalam empat kategori sekaligus.

 
Penghargaan yang diterima meliputi:
1. Penghargaan Satker Peraih Capaian Output Maksimal Triwulan II 2024; Penghargaan ini menunjukkan bahwa BPSIP Sulawesi Barat berhasil mencapai target output dengan sangat baik pada Triwulan II 2024, 
2. Penghargaan Satker Peraih Deviasi Hal III DIPA Maksimal Triwulan II 2024; Penghargaan ini mengapresiasi keberhasilan BPSIP Sulawesi Barat dalam menjaga deviasi anggaran pada halaman III DIPA di level yang minimal, menunjukkan baahwa pengelolaan anggaran yang efektif dan efisien; 
3. Penghargaan Satker Peraih Pengelolaan UP dan TUP Maksimal Triwulan II 2024. BPSIP Sulawesi Barat juga berhasil menunjukkan kinerja optimal dalam pengelolaan Uang Persediaan (UP) dan Tambahan Uang Persediaan (TUP), yang sangat penting dalam manajemen keuangan sehari-hari. 
4. Penghargaan Satker Peraih Revisi DIPA Maksimal Triwulan II 2024, dimana Penghargaan ini diberikan atas kemampuan BPSIP Sulawesi Barat dalam melakukan revisi DIPA dengan tepat dan efisien, menyesuaikan anggaran dengan kebutuhan aktual di lapangan.
 
Keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi seluruh tim BPSIP Sulawesi Barat dalam melaksanakan tugas-tugasnya dengan efisien. Penghargaan ini juga menjadi motivasi bagi BPSIP Sulawesi Barat untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan kontribusi terbaik dalam pengelolaan anggaran di masa mendatang.
 
Kepala BPSIP Sulawesi Barat menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras sehingga penghargaan ini dapat diraih. "Ini adalah hasil kerja keras kita bersama. Semoga penghargaan ini menjadi pemicu semangat untuk terus memberikan yang terbaik bagi Sulawesi Barat," ujarnya.
 
Dengan pencapaian ini, BPSIP Sulawesi Barat berharap dapat terus mempertahankan dan bahkan meningkatkan kinerja, serta terus berkontribusi dalam pengelolaan anggaran yang transparan dan akuntabel.
Logo

PPID

Kementerian Pertanian
Republik Indonesia

Alamat:

Sekretariat PPID
Jln.H.Abdul Malik Pattana Endeng-Mamuju Sulawesi Barat

Hubungi:

HP & WA:
Email: [email protected]

Peta Lokasi

Gedung Kementerian Pertanian, Daerah Khusus Ibukota Jakarta

www.pertanian.go.id

ppidutama

ppidkementan

ppidkementan

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset